Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hobi Game Online? Catat Kompetisinya, Hadiahnya Jutaan Dolar

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Ilustrasi anak bermain game di smartphone. huffingtonpost.com
Ilustrasi anak bermain game di smartphone. huffingtonpost.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Para pemain game online profesional, atau kini disebut sebagai atlet electronic sports (e-sports), dapat memanfaatkan hobinya untuk mengumpulkan pundi-pundi uang dengan mengikuti berbagai kompetisi. Para atlet e-sports tidak hanya berkesempatan mengikuti pertandingan di dalam negeri, tapi juga hingga luar negeri, bahkan dapat menggaet sponsor dan investor.

Baca juga: Ini 5 Game Online Tertua di Indonesia, Nomor 1 Masih Eksis

Mengutip Forbes.com, valuasi industri e-sports mencapai US$ 500 juta pada 2017 dengan angka pertumbuhan setiap tahun 40 persen, dan pada 2021 diprediksi akan mencapai US$ 1,7 miliar.

Besarnya valuasi industri e-sports juga menjadi motivasi bagi UniPin eSports bergerak cepat untuk mengembangkan industri e-sports di Tanah Air dan internasional.

PT Dua Puluh Empat Jam Online atau UniPin eSports adalah sebuah komunitas yang menjadi wadah untuk memfasilitasi, membangun, dan mewujudkan mimpi para atlet e-sports nasional ataupun international, yang berkomitmen tinggi mendedikasikan kehidupannya menjadi atlet profesional demi meraih prestasi tertinggi sekaligus mengharumkan nama bangsa.

Ashadi Ang CEO & Co Founder UniPin menceritakan, dalam perjalanan ekspansi bisnisnya ke berbagai negara di kawasan Asia Tenggara, dia melihat dan menemukan peluang baru di industri e-sports.

"Setiap negara mempunyai potensi e-sports yang luar biasa, dan kami menangkap potensi dan antusiasme ini sebagai sebuah visi baru untuk membangun komunitas e-sports terbesar, yang bisa menginspirasi seluruh atlet e-sports diberbagai belahan dunia, khususnya di Indonesia. Hal inilah yang mendasari kami membentuk UniPin eSports untuk merealisasikan visi dalam 1-3 tahun ke depan. Harapan kami ini dapat memberikan kontribusi besar bagi komunitas e-sports di dunia,” ujarnya dalam rilis yang diterima Bisnis, Kamis, 9 Agustus 2018.

Baca: Berminat jadi Pemain Game Profesional? Simak Suka Dukanya

Menangkap fenomena tingginya antusiasme para atlet e-sports Tanah Air dan di berbagai negara Asia Tenggara, UniPin eSports memanfaatkan momentum ini dengan mengadakan turnamen e-sports berkelas dunia, yaitu South East Asian Cyber Arena (SEACA) dan World Electronic Sport Games (WESG).

Kompetisi e-sports tersebut akan diselenggarakan pada 17-21 Oktober 2018 di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat. Event akbar ini memperoleh dukungan besar dari pihak-pihak terkait, di antaranya Indomaret, Garena, dan Moonton.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kami juga melihat jauh ke depan bahwa industri e-sports mampu menumbuhkan budaya positif yang perlu kita terapkan pada kehidupan kita sehari-hari. Budaya yang dimaksud adalah belajar, berlatih, bekerja sama, dan berkompetisi dengan sehat dalam segala aspek kehidupan manusia. Besar harapan kami investasi besar melalui event SEACA dan WESG ini dapat mengembangkan budaya positif e-sports yang dapat disebarkan secara luas ke seluruh negeri," ucap Ashadi.

Ragnarok Online. writer.dek-d.com

SEACA merupakan kompetisi e-sports internasional pertama yang diselenggarakan sendiri UniPin eSports dengan tujuan memenuhi tingginya antusiasme para atlet e-sports di negara-negara ASEAN. Event SEACA akan memperebutkan total hadiah senilai US$ 100 ribu dan mempertandingkan kompetisi Mobile Legends: Bang Bang, Arena of Valor, PlayerUnknown’s Battlegrounds, Point Blank, dan DOTA 2.

Saat ini masih berlangsung babak kualifikasi SEACA di 16 kota, yaitu Jakarta, Tangerang, Bekasi, Parung, Bandung, Medan, Bogor, Cirebon, Gresik, Palembang, Bali, Makassar, Purwakarta, Yogyakarta, Semarang, dan Lampung. Dalam babak kualifikasi, UniPin eSports bekerja sama dengan Indomaret mengusung pertandingan UniPin Indomaret Championship (UIC), yang dimulai sejak 27 Mei hingga 7 Oktober 2018.

Pendaftaran kualifikasi kompetisi e-sports masih dibuka hingga 10 Agustus 2018. Para pemenang babak kualifikasi akan bertanding pada Oktober nanti.

Adapun WESG 2018 merupakan kompetisi e-sports terbesar di dunia, yang diadakan Alisports. Acara e-sports akbar ini melibatkan 38 negara partisipan untuk kualifikasi online. Sedangkan kualifikasi final diselenggarakan secara major offline, yang melingkupi negara kawasan, seperti Cina, Jepang, Amerika Serikat, Kanada, Rusia, serta Asia Tenggara (Brunei, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapore, Thailand, dan Vietnam).

Baca: Game Keren Ini Bisa Percepat Penyembuhan Stroke, Caranya Unik

WESG sendiri didukung Alisports, Air Asia, Agri Mind, Beyond, Mogu, Charterprime, UniPin eSports. Para peserta event ini akan memperebutkan total hadiah US$ 5, 5 juta.

Untuk pertandingan kualifikasi di Indonesia, Alisports menunjuk Agri Mind & UniPin eSports sebagai partner resmi penyelenggara acara. Event game online ini akan mempertandingkan StarCraft II, Hearthstone, Counter-Strike: Global Offensive, Vainglory, dan DOTA 2. Pendaftaran WESG perwakilan Indonesia akan ditutup pada 31 Agustus 2018. Pada September-Oktober 2018 akan dilaksanakan kualifikasi online, dan puncak pertandingan final nasional WESG akan diadakan pada 17-18 Oktober mendatang di Jakarta.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pastor di AS Kecanduan Gim Candy Crush hingga Curi Dana Gereja Rp 650 Juta

1 hari lalu

Koleksi Moschino yang membuat desain dengan teman Candy Crush. dailymail.co.uk
Pastor di AS Kecanduan Gim Candy Crush hingga Curi Dana Gereja Rp 650 Juta

Seorang pastor di Amerika Serikat menghabiskan dana gereja karena kecanduan game online Candy Crush.


Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

5 hari lalu

Ilustrasi anak bermain game online (pixabay.com)
Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

Game online yang mengandung konten kekerasan berpotensi merusak moral anak bangsa di masa depan sehingga perlu diblokir.


Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

7 hari lalu

Eve, karakter utama game Stellar Blade. Game ini dirilis Sony Interactive Entertainment pada 26 April 2024. Tangkapan gambar dari PS5. TEMPO/Reza Maulana
Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.


Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

8 hari lalu

Game Genshin Impact. Ghensin.mihoyo.com
Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024


Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

8 hari lalu

Ilustrasi anak bermain gawai (pixabay.com)
Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.


Gibran soal Rencana Pembentukan Satgas Judi Online: Kalau Ada Kasus, Segera Laporkan

11 hari lalu

Wali Kota Solo sekaligus cawapres Gibran Rakabuming Raka memberikan penjelasan tidak ikut menghadiri sidang pembacaan putusan atas gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden 2024 oleh Mahkamah Konstitusi (MK) di Jakarta, Senin ini, 22 April 2024. Dia memilih kembali masuk kerja di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, setelah sebelumnya berada di Ibu Kota sejak Jumat, 19 April lalu. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran soal Rencana Pembentukan Satgas Judi Online: Kalau Ada Kasus, Segera Laporkan

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka merespons rencana Presiden Jokowi membentuk Satgas terpadu pemberantasan judi online.


Anak Hobi Bermain Game, Orang Tua Diminta Perhatikan Ratingnya

23 hari lalu

Ilustrasi anak bermain game online (pixabay.com)
Anak Hobi Bermain Game, Orang Tua Diminta Perhatikan Ratingnya

Orang tua diminta mengawasi anak ketika bermain game dengan memperhatikan rating atau klasifikasi yang tertera sesuai usia anak.


Game Scions of Ithelia & Update 41 Hadir di Xbox, PlayStation, dan Platform Lainnya

31 hari lalu

Game Scions of Ithelia (DLC)
Game Scions of Ithelia & Update 41 Hadir di Xbox, PlayStation, dan Platform Lainnya

Gamer dapat memperoleh akses ke game Scions of Ithelia melalui keanggotaan ESO Plus atau membelinya dengan mahkota dari Crown Store.


Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

38 hari lalu

E-Sports Hotel E-Zone. Instagram.com/@esportshotelezone
Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

Bagi penggemar e-sport hotel ini memungkinkan untuk bermain game sepanjang hari, tersedia juga lantai khusus perempuan


Wawancara Eksklusif Shobur Pelaku Utama Jaringan Video Porno Anak: Tutup Lembaran Hitam

47 hari lalu

M.Sobur, terpidana 12 tahun penjara kasus UU Perlindungan Anak. Foto: istimewa
Wawancara Eksklusif Shobur Pelaku Utama Jaringan Video Porno Anak: Tutup Lembaran Hitam

Berawal dari main game online dan membelikan makanan, Shobur merekrut anak-anak untuk menjadi pemain video porno. Peminatnya dari luar negeri